15 May 2008

Ciri-Ciri Iman Sejati

A'uudzubillaahi minasy syaythaanir rajiim
Bismillaahir rahmaanir rahiim
Wash-shalaatu was-salaamu 'alaa asyrafil Mursaliin Sayyidinaa wa Nabiyyina Muhammadin wa 'alaa aalihi wa Shahbihi ajma'iin


Ada dua macam iman, yaitu iman yang sejati dan tiruan. Iman yang sejati bisa membawa cahaya ke dalam hati orang yang bersangkutan. Sebelum itu berarti ia hanya meniru iman sejati. Tanda dari iman sejati ada tiga macam, yaitu:

  • Bisa mendengar tasbih, pujian dan penghormatan yang diberikan oleh seluruh makhluk kepada Tuhannya. Dalam Al-Qur’an dijelaskan bahwa tidak satu pun di dunia ini yang tidak bertasbih, bahkan benda-benda yang tidak bergerak pun ikut bertasbih. Suatu ketika Rasulullah SAW mengambil segenggam batu dan mengangkatnya sehingga para sahabat mendengar tasbih dari batu tersebut. Ini adalah suatu keajaiban, bisa memberikan iman sejati kepada mereka.
  • Allah SWT membukakan hatinya kepada sumber hikmah sehingga ia bisa mengetahui segala hikmah yang tersembunyi di balik segala benda di alam ini, selain itu juga mengatahui kegunaan dan posisi masing-masing. Bagaikan sari bunga mawar yang membentuk tetesan kecil dalam cairan bunga mawar, ia mempunyai hikmah atau inti dari pengetahuan.
  • Tidak ada sekat atau pemisah antara dirinya dengan alam Barzakh, alam Surga. Ia bisa bertemu siapa saja, roh, para nabi atau awliya dari alam Barzakh tanpa ada halangan.

Sampai ketiga tanda ini muncul, ketahuilah bahwa kalian masih tersekat dan belum terbuka terhadap cahaya keimanan. Allah SWT berfirman, “Wahai orang-orang beriman! Percayalah kepada Allah SWT, rasul-rasul-Nya, dan kitab-kitab-Nya (Qs An-Nisa’ 136). Ayat tersebut ditujukan kepada orang-orang beriman untuk percaya dan mengisyaratkan agar mereka bisa meningkatkan keimanan mereka sampai mencapai iman sejati dan tidak berhenti pada iman imitasi saja. Tarekat adalah mempersiapkan murid untuk mencapai iman yang sejati. Murid berarti orang yang bertanya. Apa yang mereka tanyakan? Mereka menanyakan jalan untuk mencapai iman sejati.

No comments: