14 May 2008

Pentingnya Membersihkan Tubuh

A'uudzubillaahi minasy syaythaanir rajiim
Bismillaahir rahmaanir rahiim
Wash-shalaatu was-salaamu 'alaa asyrafil Mursaliin Sayyidinaa wa Nabiyyina Muhammadin wa 'alaa aalihi wa Shahbihi ajma'iin


Hal utama dalam setiap agama adalah menjadi bersih secara lahir dan batin. Membersihkan seluruh tubuh adalah perintah Allah SWT kepada semua manusia. Ini berasal dari keyakinan di mana gunung tidak dapat menanggungnya, tetapi manusia menerimanya. Salah satu keyakinan yang paling penting adalah membersihkan diri dari kotoran (najis). Setelah berhubungan intim dengan istri atau setelah mimpi basah, kalian harus mandi, ini berlaku di semua agama. Hal itu tidak berubah dan tidak bisa diubah. Grandsyekh ‘Abdullah Fa’iz ad-Daghestani QS berkata bahwa jika seseorang mandi sekali sehari maka ia akan memperoleh kekuatan bagi jiwa dan raganya. Hanya dengan melakukan ini secara teratur, dalam 10 tahun ia bisa menempuh jarak yang secara normal dibutuhkan waktu 20 tahun. Mandi juga memberikan ketenangan jiwa dan kedamaian hati. Kalian harus mengambil wudu sebelum melakukan semua salat. Wudu memberikan kekuatan spiritual dan cahaya kepada kita. Grandsyekh diperintahkan untuk melakukan khalwat selama 5 tahun dan dalam sehari beliau mandi enam kali dengan membawa air dari mata air di atas kepalanya, tidak dengan menentengnya. Kekuatan bukan berasal dari otot, tetapi dari jiwa yang aktif dan bahagia.

No comments: